Setelah kehadiran seri terbaru BB10 dengan berbagai seri baru, ternyata ada salah satunya masih tetap mempertahankan sistem operasi V 7.1 walaupun untuk tampilan dan navigasi menggunakan fitur baru.
Layar sentuh ditambahkan untuk memberikan kenyamanan control pada layar, sistem unlock layar hanya dengan menggeser jari anda pada display dan dapat menggunakan kamera juga tanpa membuka lockscreen telebih dahulu.
Pada seri 9720 ini juga salah satu fitur yaitu BBM juga dapat melakukan panggilan suara melalui WiFi gratis, akan tetapi fitur video call yang ada pada BBM belum mampu digunakan untuk berbagi layar.
Jaringan sinyal dan konektivitas memakai Quadband GSM , dimensi casing berukuran 114x66x12 mm dengan berat 120 gram, Layar IPS capasitive touchscreen kombinasi 16 juta warna beresolusi 480x360 piksel ukuran 2.8 inchi. Untuk kamera multimedia dibekali 5 MP 2592x1944 pikselberfitur LED Flash, Geotagging dan image stabilisation.
Hardware spesifikasi antara lain : prosessor 806 Mhz Tavor MG1, RAM 512 MB, slot eksternal microSD sampai maksimal 32 GB. Transfer data HSPDA 7.2 Mbps juga HSUPA 5.76 Mbps. koneksi data WiFi 802.11 b/g, WiFi Hotspot, Bluetooth V 2.0 dengan A2DP, microUSB V 2.0. baterai power Li-Ion 1450 mAh.
Harga release baru : Rp.2.900.000 (belum ada konfirmasi resmi dari pihak RIM)
Categories:
BLACKBERRY
0 comments:
Post a Comment